Harga Tiket: Rp 60.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Kolonel Masturi No.171, Desa Sukajaya, Kec. Lembang, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat. |
Lembang merupakan daratan tinggi di Kabupaten Bandung Barat yang terkenal dengan spot spot wisatanya. Terkenal dengan udaranya yang sejuk, memang sangat menyenangkan bisa menjelajah setiap sudut kawasannya. Salah satu tempat yang bisa anda kunjungi adalah Lembang Park & Zoo. Untuk lebih tahu wisata yang menggabungkan taman dan kebun binatang ini, simak ulasannya.
Daftar Konten
Mengenal Wisata Edukasi Hits di Lembang
Menghabiskan waktu liburan di Lembang bersama keluarga memang sangat menyenangkan. Namun anda juga harus tepat memilih tujuan wisata, mengingat di Lembang ada sangat banyak destinasi. Untuk anda yang liburan dengan membawa anak anak, Lembang Park and Zoo bisa menjadi alternatif. Destinasi edukasi ini sangat cocok untuk menghabiskan liburan bersama keluarga.
Seperti namanya, destinasi ini memang menggabungkan antara kebun binatang juga taman yang indah. Kebun binatang mini ini bisa dikatakan sebagai wisata terbaru di Lembang. Karena memang baru dibuka di awal tahun 2020 silam dan kehadirannya langsung menarik perhatian. Meskipun tidak terlalu besar, kebun binatang dengan konsep modern zoo ini sudah berstandar internasional.
Tiket Floating Market Lembang | ||
---|---|---|
Cek di Traveloka.com | Cek di Tiket.com |
Baik dari segi tempat tinggal satwa, pengawasan terhadap satwa dan juga lingkungan tempat tinggal para satwa. Sehingga jangan heran jika anda bisa menemukan berbagai satwa yang berasal dari Indonesia maupun luar negeri. Terdapat dokter profesional yang akan mengawasi hewan hewan yang hidup di kebun binatang mini ini.
Perlu anda tahu, jika Lembang Park and Zoo merupakan bagian dari PT Hotel Pohon. Dimana sebelumnya sudah mendirikan Batu Secret Zoo dan Pohon Inn Hotel di Kota Wisata Batu. Sehingga bisa dikatakan jika sudah sangat berpengalaman di bidang pariwisata yang berhubungan dengan kebun binatang dan akomodasi seperti hotel.
Rencananya tempat wisata terbaru di Lembang ini akan dikembangkan menjadi Falconry Center yang paling besar di Indonesia. Kegiatan liburan juga akan semakin dimanjakan dengan hadirnya fasilitas pendukung seperti villa dan lembang. Dengan luas kawasan 20 ha, kini pembangunan dari wisata ini masih 10 ha dan sudah tertata dengan sangat baik.
Daya Tarik Wisata Lembang Park and Zoo
1. Menawarkan Wisata Alam dan Edukasi
Seperti yang kita ketahui, Lembang termasuk daerah yang memiliki udara dan pemandangan yang indah. Dan hal ini rupanya dimanfaatkan dengan baik oleh pengelola wisata satu ini. Keindahan alam dari kawasan wisata ini memang masih dipertahankan. Sehingga membuat pengunjung akan terpesona dengan pemandangan sekitarnya yang asri.
Suasana perbukitan dengan pepohonan yang tumbuh hijau menjadi daya tarik tersendiri. Dengan suasana ini tentu saja para satwa yang tinggal di dalam kebun binatang ini akan merasa nyaman. Udara sejuk khas pegunungan di Lembang juga membuatnya begitu pas dengan pemandangan yang ditawarkan.
Selain itu wisata edukasi yang ditawarkan oleh Lembang Park and Zoo juga sangat terasa. Keberadaan para satwalah yang membuat destinasi satu ini juga menawarkan wisata edukasi. Pengunjung bisa berinteraksi dan melihat secara langsung koleksi satwanya. Walaupun memang didapuk sebagai kebun binatang mini, tetapi koleksi satwanya beragam.
2. Koleksi Satwa Cukup Lengkap
Daya tarik yang dihadirkan oleh wisata yang baru di Lembang ini memang tidak hanya wisata alam dan edukasi. Melainkan juga memiliki koleksi satwa yang sangat beragam. Anda bisa menemukan berbagai jenis unggas, burung sampai dengan reptil di kebun binatang mini ini. Dan seperti yang disinggung sebelumnya tidak hanya dari Indonesia tapi juga dari luar negeri.
Spesies yang bisa ditemukan tidak hanya hewan yang biasa anda temukan, tetapi spesies langka juga ada di kebun binatang ini. Dalam penempatannya, satwa akan dikelompokkan sesuai dengan jenisnya. Kandang yang digunakan untuk tempat tinggal para satwa ini juga dibuat dengan nyaman. Beberapa dibuat replika mirip dengan habitat aslinya.
Seperti zona The Monkey Island misalnya, di dalamnya anda akan menemukan koleksi monyet dan juga kera. Zona untuk burung juga akan disendirikan dengan bangunan kandang yang estetik. Anda bisa mengajak anak anak untuk bertemu satwa seperti meerkat, beruang, ular, buaya, harimau aneka burung hingga rusa.
3. Menawarkan Berbagai Wahana Permainan
Liburan anda juga akan semakin lengkap dengan hadirnya berbagai wahana permainan di tempat wisata ini. Anda bisa melangkahkan kaki anda menuju Storyland dan carnival games. Dimana di area ini anda bisa menemukan banyak wahana permainan yang dijamin tak akan membuat anda bosan. Untuk anak anak, anda bisa mengajaknya untuk ke area playground.
Nantinya anak anak harus ditemani oleh satu orang pengawas dalam bermain. Ada juga wahana yang bisa dinaiki oleh anak anak maupun orang dewasa. Misalnya wahana perahu yang memiliki bentuk bentuk unik dan untuk menjalankannya perlu dikayuh. Di area Lembang Park and Zoo memang terdapat danau buatan untuk bermain perahu ini.
Bukan hanya itu, pengunjung juga akan oyas bermain di area waterboom mininya. Wahana lain seperti Riding School dan Panahan untuk orang dewasa juga bisa dijajal. Agar tidak lelah mengelilingi area yang sangat luas ini, anda bisa menyewa e scooter. Yang jelas anda akan puas menjelajah setiap wahana yang ada dan mendapatkan pengalaman yang berkesan.
4. Memiliki Banyak Spot Instagramable
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, mengusung konsep modern zoo destinasi ini memang sangat sesuai. Lembang Park and Zoo menyediakan banyak spot instagramable yang melimpah. Spot tersebut mulai dari area rumah kelinci, danau kecil hingga latar dengan mobil. Yang jelas setiap sudut dari wisata ini cukup menarik jadi tempat berpose.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi
Untuk anda yang tertarik untuk mengunjungi tempat wisata hits ini, anda hanya perlu menuju ke Jl. Kolonel Matsuri No 171, Sukajaya Lembang. Anda harus menempuh perjalanan sekitar 17 km dari pusat kota bandung. Dengan menggunakan kendaraan bermotor, anda bisa menempuhnya dengan waktu sekitar 30 menit.
Waktu tersebut tentu bisa saja lebih lama, ketika jalanan sedang macet. Perlu anda tahu jika lokasinya bukan di jalan utama Lembang tetapi akan lebih dekat menuju arah Cihideung. Untuk anda yang ingin lebih cepat sampai di lokasi, anda lebih menggunakan rute Jl. Sersan Bajuri. Selanjutnya menuju ke arah Cihideung dan lanjut ke Jl. Kolonel Matsuri menuju arah timur.
Tak lama nantinya anda akan menemukan plang dengan tulisan Lembang Park and Zoo yang besar. Rute alternatif yang bisa anda gunakan selanjutnya adalah Jl. Raya Lembang. Untuk jalan ini memang lebih lebar dan mulus, tetapi anda mungkin akan terjebak macet di area tertentu. Menuju tempat wisata ini sudah terdapat banyak petunjuk arah yang akan membantu.
Harga Tiket Masuk Lembang Park and Zoo
Menjelajah seluruh area Lembang Park and Zoo anda tak perlu merogoh kocek yang cukup dalam. Bisa dikatakan jika harga tiket masuknya masih ramah kantong. Harga tiket akan dibedakan di hari biasa dan juga akhir pekan. Umumnya di akhir pekan atau musim liburan akan naik harga. Tapi tidak akan sampai berkali kali lipat dan tinggi badan di bawah 80 cm akan bebas tiket masuk.
Untuk anda yang liburan di hari biasa dari Senin hingga Jumat, harga tiket masuk berkisar Rp 40 ribu. Kemudian di akhir pekan atau hari libur harganya akan naik sekitar Rp 60 ribu. Harga tiket masih belum termasuk dengan wahana atau area khusus. Seperti big bird aviary, Neo Cat cafe, Rabbit House, Pony Rie maupun Rabbit Garden.
Harga tiket masuk area khusus tersebut tidak mahal, mulai dari Rp 10 ribu sampai Rp 25 ribu. Anda yang ingin mengelilingi area dengan menggunakan e scooter bisa menyewa dengan harga Rp 75 ribu sampai Rp 120 ribu. Tergantung ukuran yang akan anda gunakan, dan harga tersebut berlaku untuk per jam.
Tiket wahana permainan lainnya dibanderol mulai dari Rp 20 ribu untuk sekali main. Sementara untuk bermain di area playground mulai Rp 30 ribu, namun anak anak bisa bermain sepuasnya. Selain harga tiket masuk dan wahana, anda juga harus mengetahui jam operasional Lembang Park & Zoo ini. Objek wisata ini buka dari pagi sampai sore hari.
Anda yang berkunjung dari hari Senin sampai Jumat, jam bukanya pukul 09.00 pagi sampai 17.00 sore. Untuk weekend dan musim liburan buka dari pukul 08.00 sampai 18.00 WIB. Jika anda ingin puas menjelajah setiap sudut ada baiknya datang dari pagi. Dan bagi yang tidak ingin suasana terlalu ramai anda bisa datang di hari biasa bukan di high season.
Tiket Floating Market Lembang | ||
---|---|---|
Cek di Traveloka.com | Cek di Tiket.com |
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Berkeliling di Area Lembang Park and Zoo
Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan ketika anda sedang liburan di kebun binatang ini. Hal yang pasti dilakukan tentu saja menjelajah dan berkeliling area wisata ini. Anda bisa menjelajah setiap spot yang dihadirkan di kawasan ini. Menghabiskan liburan bersama keluarga dijamin tak akan membuat anda menyesal.
Begitu anda masuk ke dalam areanya, anda pasti akan langsung terkagum kagum. Mengunjungi setiap area satwa yang ada akan memberikan pengalaman dan pengetahuan tersendiri. Apalagi koleksi satwa yang ada disini terbilang cukup lengkap. Anda bisa mengenalkan kepada anak anak tentang hewan hewan yang ditemui.
Berinteraksi langsung dengan para satwa juga bisa dilakukan. Beberapa tempat menawarkan aktivitas memberikan makan kepada para satwa. Tentu saja keamanan kegiatan ini telah terjamin. Perjalanan berkeliling ini tak juga bisa dilakukan dengan menyewa e scooter jika anda lelah. Maklum saja area wisata keluarga di Lembang ini terbilang luas.
2. Menyaksikan Atraksi Para Satwa
Tidak ketinggalan, pengunjung juga bisa menyaksikan kepandaian para satwa yang telah dilatih. Pertunjukkan para satwa ini menjadi salah satu kegiatan yang paling dinantikan oleh para pengunjung. Parade hewan sampai dengan show para burung bisa anda nikmati. Sudah dipastikan pengunjung akan terhibur dengan kegiatan ini.
Bukan hanya itu saja kegiatan satu ini juga bisa memberikan edukasi tambahan. Umumnya pertunjukkan ini akan ada di akhir pekan. Namun pastikan terlebih dahulu anda melihat jadwalnya, biasanya pukul 14.30 WIB pada hari Sabtu. Sementara di hari Minggu anda bisa berkesempatan menikmati 2 kali pertunjukkan, yakni pukul 11.00 dan 14.30 .
Lokasi pertunjukkan ini berada di amphitheater yang dekat dengan foodcourt. Hewan yang biasanya menunjukkan kebolehannya adalah elang atau burung burung lainnya yang sangat lincah. Ada juga pertunjukkan satwa lainnya seperti gajah, burung macau dan lainnya. Pada kesempatan ini petugas juga akan memberikan edukasi beberapa fakta unik mengenai satwa yang ada.
3. Nongkrong di Cafe Cafe Unik
Tentu mengelilingi area wisata ini membuat kita lelah namun juga antusias. Anda bisa menjadikan resto keluarga maupun cafe yang ada di Lembang Park and Zoo ini sebagai tempat bersantai. Anda bisa mencicipi berbagai makanan nusantara di Restoran Mari Makan. Menu yang dihadirkan sangat beragam dan membuat lidah anda bergoyang.
Jika ingin ngopi cantik, Quagga Green Cafe adalah pilihan yang tepat. Konsep yang diusung cafe ini yakni konsep tropical dengan dekorasi yang sangat menarik. Terdapat tanaman hias yang membuat cafe ini tampak asri dan nyaman. Untuk menunya tak hanya kopi, anda juga bisa mencicipi rice bowl, cireng, pasta hingga nasi goreng.
Dan cafe paling unik yang menjadi buah bibir adalah Neko Cat Cafe. Seperti namanya yang berarti kucing, anda memang bisa menemukan beberapa kucing lucu di dalam cafe. Mengajak anak anak ke cafe satu ini pasti akan membuat anak anak senang. Areanya sangat instagramable dengan menu andalan Es Batok Kelapa.
4. Berburu Foto Cantik
Tidak lengkap rasanya jika berkunjung ke Lembang Park & Zoo tanpa berfoto foto. Lokasi wisata hits ini memang tak hanya cocok untuk keluarga, tetapi juga kawula muda. Karena ada banyak spot spot foto cantik yang bisa dijadikan sasaran anda mengambil gambar. Maka dari itu, pastikan membawa kamera terbaik anda.
5. Mencoba Wahana Permainan
Bukan hanya berinteraksi dengan para satwa atau menikmati fasilitas yang ada, pengunjung juga bisa melakukan kegiatan seru yakni mencoba wahana yang ada. Wahana permainan tidak hanya membuat liburan makin seru tetapi juga ada yang sifatnya edukasi. Apalagi setiap wahana disesuaikan dengan usia dari anak anak hingga dewasa.
Fasilitas Penunjang di Lembang Park and Zoo
Kenyamanan pengunjung merupakan hal yang tak boleh diabaikan. Maka dari itu pengelola juga telah memberikan berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan para pengunjung. Fasilitas pendukung yang bisa anda temukan beragam, mulai dari area parkir kendaraan yang cukup luas. Sehingga pengunjung tak perlu khawatir tak mendapatkan tempat parkir.
Selain itu anda juga bisa menemukan fasilitas berupa toilet dan mushola. Anda yang tak sempat untuk membawa bekal dari rumah tak perlu khawatir. Karena ada banyak pilihan untuk memanjakan lidah dan perut anda. Lembang Park and Zoo hadir dengan beberapa cafe instagramable yang menyediakan berbagai menu yang nikmat.
Atau anda juga bisa menjadikan Foodcourt sebagai pilihan. Harga yang ditawarkan di area foodcourt memang lebih ekonomis dibandingkan dengan beberapa resto atau cafenya. Jajanan, makanan berat hingga berbagai menu Nusantara bisa anda temukan. Bagi anda yang ingin menginap atau bermalam, bisa mencari hotel terdekat yang banyak ditemukan.
Menghabiskan liburan dengan mengunjungi Lembang Park & Zoo di Bandung Barat tentu bukanlah ide yang buruk. Anda bisa menikmati sejuknya Lembang sembari mengintip berbagai satwa yang ada. Berbagai kegiatan yang seru dan menyenangkan juga bisa dilakukan. Di jamin liburan anda akan menjadi liburan yang paling berkesan.