Harga Tiket: Rp 35.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa. Karamat Wangi, Kec. Cisurupan, Kab. Garut, Jawa Barat |
Gunung Papandayan adalah salah satu gunung berapi yang aktif dan terdapat di Provinsi Jawa Barat. Nama gunung yang ada di Kabupaten Garut tersebut memang sudah sangat tersohor sebagai salah satu destinasi wisata favorit. Perlu untuk Anda ketahui, gunung ini memiliki ketinggian mencapai 2.666 meter dari atas permukaan laut.
Ada banyak sekali keunikan yang ditawarkan oleh gunung yang termasuk sebagai tempat wisata variatif ini. Gunung tersebut sudah lama dijadikan sebagai tujuan utamanya bagi para pendaki ataupun wisatawan yang ingin melakukan rekreasi bersama dengan sanak famili mereka. Hal itu tentu saja karena keindahan alam yang ditawarkannya.
Selain tersedia jalur pendakian yang begitu seru, objek wisata tersebut telah dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang sangat nyaman dan menarik. Berada di sana tentu akan membuat liburan jadi lebih seru dan berkesan. Oleh karena itulah, Gunung Papandayan yang berada di Kabupaten Garut tersebut sangat recommended untuk dikunjungi.
Daftar Konten
Daya Tarik Wisata Gunung Papandayan

1. Surga Pendaki
Gunung Papandayan memang dikenal begitu ramah bagi para pendaki, utamanya di sini mereka yang masih pendaki amatir atau pemula. Jalur untuk menuju gunung tersebut sudah tertata memakai batu yang disusun. Bahkan Anda juga akan menemukan jalanan beraspal yang memiliki panjang sejauh lima ratusan meter dari pintu masuk.
Tidak hanya itu saja, gunung di Garut ini memiliki beberapa track datar atau menurun di jalur pendakiannya. Hal itulah yang menyebabkan mengapa akhirnya gunung ini disebut sebagai surga bagi para pendaki. Tersedia juga beberapa warung makan, sehingga para pendaki yang kebetulan merasa lapar selama melakukan perjalanan bisa sedikit beristirahat.
Durasi pendakian yang diperlukan untuk bisa sampai ke area puncak setidaknya yaitu 2 sampai 3 jam. Dengan durasi yang cukup singkat serta track mudah seperti itu, maka banyak sekali para pendaki yang datang ke tempat ini dan berasal dari berbagai macam usia. Tak sedikit juga para pendaki yang masih tergolong anak-anak ataupun orang tua.
2. Pesona Alam indah
Daya tarik berikutnya yang membuat Gunung Papandayan begitu ramai dikunjungi yaitu karena memiliki pesona alam yang begitu indah. Tidak sedikit wisatawan yang menyebut gunung tersebut mempunyai sejuta pesona alam.
Karena itu, banyak para pendaki yang menjadikan tempat tersebut sebagai destinasi utama saat ingin menghabiskan waktu liburan bersama dengan teman-teman ataupun kerabat mereka.
3. Hutan Mati
Ketika Anda mengunjungi Gunung Papandayan di Kabupaten Garut, Anda akan menemukan pemandangan hutan mati yang merupakan daya tarik dari tempat wisata ini. Disebut hutan mati karena hutan tersebut memang dipenuhi dengan pepohonan yang sudah kering, serta menjadi ikon wisata khas dari gunung.
Di hutan inilah nantinya Anda bisa menyaksikan barisan pohon Cantigi yang sudah mati dan hanya menyisakan batang-batang yang berada dalam kondisi kering. Jika dilihat sekilas, memang kondisi tersebut tampak seram dan menakutkan, namun Anda bisa melihat sisi estetik di sana. Lokasi dari kawasan hutan mati tersebut berada di atas kawah.
Tidak hanya menawarkan pemandangan berupa pepohonan Cantigi yang kering, melainkan Anda juga akan melihat pemandangan berupa Gunung Cikuray yang ada di arah utara. Tidak sedikit pendaki yang menyempatkan diri untuk berhenti sejenak di area hutan tersebut.
4. Kawah Belerang

Gunung Papandayan merupakan sebuah gunung api yang hingga saat ini masih aktif, serta mempunyai kawah yang berpindah-pindah dan identik satu sama lain. Ketika Anda mengunjungi gunung tersebut, maka Anda akan dapat menyaksikan beberapa kawah belerang dari jarak dekat.
Setidaknya di tempat ini terdapat 14 kawah yang mengeluarkan suara bergemuruh seperti halnya mesin pesawat. Untuk kawah yang paling besar memiliki lebar kurang lebih 150 meter. Hal yang menarik dari kawah itu selain mengeluarkan asap, yaitu warnanya berbeda-beda.
Beberapa kawah mengeluarkan warna asap kemasan, namun beberapa lagi memiliki warna hijau. Penting untuk Anda ketahui, sebaiknya tidak berada di kawasan kawah terlalu lama. Kendati berada di sana sangat menyenangkan, namun udara di sekitar cukup panas, karena itu sebaiknya Anda memakai baju dengan bahan yang dingin ketika ingin melihat kawah.
Tidak hanya sekedar elok dan cantik saja, kawah ini oleh beberapa masyarakat dipercaya mampu memberikan pengobatan dari berbagai macam penyakit yang diderita. Hal itu dikarenakan kawah memiliki kandungan belerang, sehingga kawah dipercaya manjur dalam mengobati penyakit kulit.
5. Padang Bunga Edelweis
Daya tarik selanjutnya yaitu Anda akan menemukan adanya padang bunga. Padang bunga yang terdapat di Gunung Papandayan mayoritas diisi oleh jenis Bunga Edelweis. Karena itulah, para pengunjung dan pedagang yang datang ke tempat ini menyebut padang bunga tersebut dengan nama Padang Bunga edelweis.
Padang Bunga Edelweis Papandayan memang banyak terdapat di wilayah puncak dari gunung tersebut. Kawasan ini dikenal dengan nama Tegal Alun. Namun oleh karena tempat tersebut cukup berbahaya dan demi menjaga keselamatan pengunjung, maka area ini dilarang untuk dikunjungi.
6. Milky Way
Daya tarik yang mungkin tidak bisa dibantah lagi dari Gunung Papandayan yang berada di Kabupaten Garut tersebut yaitu pesona Milky Way. Keindahan langit malam di tempat tersebut memang menyuguhkan gemintang yang bersinar begitu terang.
Milky Way yang merupakan kumpulan dari bintang, tentu akan membuat perjalanan Anda mendaki gunung saat malam hari terasa begitu menyenangkan. Bintang-bintang tersebut akan mulai menghilang perlahan ketika sudah menjelang fajar menyingsing dan digantikan oleh panorama matahari terbit yang tak kalah mengagumkan.
7. Panorama Pegunungan

Gunung Papandayan berada di kawasan yang dikelilingi oleh area pegunungan, sehingga tidak mengherankan jika panorama yang terhampar di depan mata berupa pegunungan.
Saat Anda menoleh ke arah timur, maka Anda akan langsung menyaksikan jajaran Bukit Karacak yang tampak begitu memukau. Tidak hanya itu saja, Anda pun juga akan melihat Gunung Galunggung yang gagah menjulang tinggi seolah mencengkram langit.
8. Kolam Air Panas
Daya tarik berikutnya yaitu Anda akan menemukan adanya spot kolam air panas. Kolam air panas yang ada di Gunung Papandayan merupakan kolam alami. Lokasi tepatnya yaitu berada di area parkiran kendaraan. Di sekitar lokasi pemandian tersebut, Anda dapat melakukan relaksasi sebelum akhirnya mulai mendaki gunung serta merasakan sumber air yang begitu hangat.
Di tempat ini hanya diperlukan biaya kurang lebih sebesar Rp 25.000 saja supaya Anda bisa rileks sambil lalu melihat pemandangan yang begitu sejuk. Bagi Anda yang sangat gemar sekali melakukan aktivitas berendam, maka sangat disarankan untuk datang ke tempat ini.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi

Bagi Anda yang berencana menuju ke lokasi wisata Gunung Papandayan, maka Anda bisa menggunakan transportasi umum. Namun lebih disarankan bagi Anda untuk datang ke sana menggunakan kendaraan pribadi, karena perjalanan nantinya akan lebih leluasa.
Jika Anda berangkat menggunakan transportasi umum, Anda bisa menuju ke Terminal Guntur Garut. Setelah itu Anda bisa melanjutkan perjalanan menuju ke arah kaki gunung. Untuk bisa tiba di area kawah atau puncak gunung, Anda bisa mengendarai kendaraan bermotor melalui dua jalur alternatif yang tersedia.
Untuk jalur alternatif pertama yaitu Anda bisa melewati Kota Garut. Perjalanan yang harus ditempuh kurang lebih selama 2 jam, kemudian Anda bisa meneruskan perjalanan kurang lebih 20 menit menuju Kecamatan Cisurupan. Setibanya disana Anda dapat meneruskan perjalanan ke arah Kawah Mas selama kurang lebih 25 menit.
Alternatif kedua yaitu Anda bisa melalui wilayah Pangalengan. Nantinya Anda hanya perlu melintasi daerah perkebunan Garut Selatan, hingga akhirnya tiba di area Perkebunan Cileuleuy. Lama perjalanan yang nantinya akan dibutuhkan untuk tiba ke tempat ini selama 3 jam. Setelah itu, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke kawah.
Waktu tempuh untuk menuju ke kawah kurang lebih selama 30 menit. Untuk wisatawan yang suka dengan kegiatan memacu adrenalin seperti mendaki atau trekking, di sana juga telah disediakan jalur pendakian oleh pihak pengelola wisata.
Harga Tiket Masuk Gunung Papandayan

Biaya untuk Anda bisa menikmati segala keseruan dan keindahan di Gunung Papandayan memang terbilang cukup terjangkau. Anda hanya perlu membayar biaya tiket masuk sebesar Rp 35.000 untuk tiap orangnya.
Namun saat hari liburan biasanya harga tiket tersebut akan naik beberapa kali lipat. Sedangkan untuk Anda yang membawa kendaraan pribadi ke tempat wisata ini maka akan dikenakan biaya karcis. Karcis untuk kendaraan roda empat yaitu sebesar Rp 30.000.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan

1. Berendam
Ada banyak sekali aktivitas menarik yang bisa dilakukan selama berada di tempat wisata. Gunung di Kabupaten Garut ini termasuk dalam gunung berapi aktif. Karena itulah di gunung tersebut terdapat sumber panas bumi yang melimpah. Anda akan menemukan kolam air panas yang bisa digunakan untuk berendam.
Ukuran kolam tersebut relatif luas, sehingga membuat wisatawan dapat berendam dengan leluasa dan nyaman. Tidak sedikit para pendaki yang singgah sebentar untuk menghilangkan pegal otot setelah akhirnya lama berjalan ke kawasan tersebut.
2. Tracking
Aktivitas berikutnya yang juga tak boleh Anda lewatkan ketika berada di Gunung Papandayan yaitu melakukan tracking. Melakukan tracking di tempat ini memang sangat menyenangkan, terlebih lagi jalur yang tersedia sudah sangat nyaman.
3. Eksplorasi Kawah

Aktivitas berikutnya yang juga menarik untuk dilakukan yaitu eksplorasi kawah. Kawah yang terbentuk di tempat ini oleh karena aktivitas letusan gunung berapi memang sangat menarik untuk Anda jelajahi.
4. Fotografi
Pemandangan dari atas wilayah gunung tersebut memang sangatlah menakjubkan, karena itu, aktivitas fotografi ketika berada di Gunung Papandayan tidak boleh Anda lewatkan. Ada banyak sekali spot foto yang mampu untuk memanjakan Anda yang hobi dalam dunia fotografi. Selain itu, terdapat spot terbaik yang bisa Anda nikmati ketika sunset dan sunrise tiba
5. Family Gathering
Aktivitas berikutnya yang bisa dilakukan selama berada di tempat wisata yaitu melakukan family gathering. Area ini memang dapat Anda jadikan sebagai tempat yang tepat untuk melakukan kegiatan tersebut bersama dengan sanak famili tercinta.
Fasilitas Wisata di Gunung Papandayan

Untuk Anda yang berminat datang ke gunung cantik ini, maka sudah banyak fasilitas menarik yang tersedia di sana. Dengan banyaknya fasilitas tersebut, tentu kegiatan wisatawan yang datang akan semakin dimudahkan. Anda bisa menemukan saung bambu yang bisa digunakan sebagai tempat beristirahat sejenak.
Bagi Anda yang beragama muslim dan ingin menjalankan ibadah salat, di tempat tersebut juga telah tersedia musholla. Untuk menikmati suasana alam yang begitu menenangkan, sejuk dan elok, tersedia juga bangku dan meja yang dibuat dari batang kayu.
Tidak perlu bingung untuk mencari toilet, karena di tempat wisata ini juga telah disediakan beberapa kamar kecil. Tersedia juga bungalow yang memiliki kapasitas sebanyak 10 orang yang bisa Anda nikmati selama berlibur di tempat itu.
Itulah penjelasan lengkap mengenai Gunung Papandayan yang merupakan tempat wisata recommended untuk Anda kunjungi di Garut bersama dengan keluarga. Pastikan Anda memilih waktu yang cerah agar nantinya kegiatan berlibur tidak terganggu.