Harga Tiket: Rp 21.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Puncak Gadog No.KM 90, Telaga Warna, Desa .Utara, Kab. Bogor, Jawa Barat. |
Kawasan Puncak, Bogor menjadi salah satu daerah yang seringkali dijadikan sebagai tujuan wisata bagi warga ibukota khususnya di hari libur atau akhir pekan. Daerah yang terkenal memiliki udara sejuk ini memang menyimpan banyak destinasi menarik untuk dijelajahi pesonanya. Salah satunya yaitu Telaga Warna Puncak, yang menawarkan panorama alam indah nan rupawan dengan air yang bisa berubah warna, dijamin mampu memanjakan mata siapa pun yang berkunjung.
Daftar Konten
Sekilas Mengenai Telaga Unik di Bogor
Berbicara mengenai Telaga Warna Puncak, sepertinya cukup banyak wisatawan yang sudah tidak asing lagi dengan namanya. Karena telaga yang ada di Bogor ini memang sudah lama diresmikan, sebagai kawasan cagar alam hutan Gunung Hambalang dan hutan Gunung Mega Mendung.
Menurut informasi, bahkan peresmian dari cagar alam ini telah dilakukan sejak tahun 1972 silam. Dan seperti halnya beberapa destinasi yang berada di Puncak, Bogor, yang letaknya di dataran tinggi. Destinasi ini juga memiliki hawa yang terasa sejuk dan menenangkan. Sehingga membuat banyak pengunjung yang merasa betah berlama lama di tempat tanpa merasa bosan.
Ketika berkunjung pada hari berawan, kabut tipis akan menyelimuti sekitar telaga dan membuat suasana terasa begitu damai dan menenangkan. Di samping itu, pada waktu waktu tertentu biasanya cahaya matahari akan dengan mudah menembus dasar telaga ketika cuaca cerah. Hal ini membuat warna air terlihat seolah menampilkan gradasi, sehingga nampak mempesona.
Yang tidak banyak diketahui oleh para wisatawan yaitu gradasi warna pada air telaga tersebut ternyata berasal dari pepohonan yang tumbuh subur di sekitar, serta adanya beragam algae dan bebatuan di dalam telaga itu. Membuat gradasi warna yang tercipta pun sangat rupawan dipandang oleh mata.
Sejarah dan Legenda Telaga Warna
Objek wisata alam yang banyak tersebar di dalam negeri memang sering kali tumbuh bersama dengan sejarah atau cerita legenda yang melatarbelakanginya. Tidak terkecuali dengan Telaga Warna di Puncak, dengan cerita mistisnya yang sampai saat ini masih melekat di sebagian besar masyarakat setempat.
Menurut masyarakat sendiri, terdapat beberapa versi sejarah dengan cerita yang berbeda beda mengenai telaga tersebut. Salah satunya yaitu konon telaga ini terbentuk lantaran luapan tangisan dahsyat dari rakyat beserta raja dan ratunya, yang menangisi tingkah polah dan perbuatan sang putri.
Pada zaman dahulu disebutkan bahwa di kawasan telaga ini hiduplah seorang raja bernama Prabu Suralaya, dan ratunya bernama Purbamanah. Meski telah lama menjalani kehidupan rumah tangga, sepasang suami istri ini tidak kunjung dikaruniai momongan sebagai penerus mereka. Di tengah kegundahan hatinya yang ingin segera memiliki anak, sang raja memilih untuk bertapa ke tengah hutan.
Raja tersebut bersujud dan memohon kepada yang maha kuasa agar segera diberi momongan sebagai penerusnya. Setelah beberapa waktu berlalu, doa sang raja ternyata membuahkan hasil. Dimana Ratu Purbamanah akhirnya hamil beberapa bulan setelah sang raja melakukan pertapaan di tengah hutan.
Sang ratu pun melahirkan seorang putri yang cantik jelita setelah genap mengandung selama 9 bulan 9 hari. Hal ini tentu disambut dengan baik oleh raja dan ratu serta semua rakyat yang ada. Bahkan setelah menginjak masa kegadisannya, paras sang putri terlihat semakin cantik jelita.
Namun sayangnya, perangai sang putri tidak secantik parasnya dan ia tumbuh menjadi anak yang tidak patuh terhadap orang tuanya. Bahkan di hari ulang tahun sang putri, raja dan ratu serta rakyat mereka hendak memberikan hadiah terbaik yaitu berupa kalung mutiara yang terlihat begitu indah. Akan tetapi sang putri justru membuang kalung tersebut karena dianggap kurang layak dan bagus.
Ketika raja dan ratu serta semua rakyat yang turut mempersiapkan hadiah ulang tahun itu mengetahui tindakan sang putri, mereka menangis begitu dahsyat yang menandakan kekecewaan besar terhadap perbuatan putri. Tangisan yang begitu dahsyat inilah yang pada akhirnya membentuk danau yang dikenal dengan nama Telaga Warna.
Daya Tarik Wisata Telaga Warna
1. Keindahan Air Telaga
Daya tarik utama dari destinasi satu ini adalah cantiknya pemandangan alam yang ada di sana. Bahkan penamaan Telaga Warna sendiri diberikan lantara air dari telaga tersebut sewaktu waktu bisa berubah warna. Seperti berubah menjadi warna hijau, seolah tengah menyatu dengan pepohonan rimbun yang ada di sekelilingnya.
Namun di waktu lain, airnya bisa berubah menjadi kuning gelap, kuning terang, hingga cokelat. Secara ilmiah warna air telaga yang berubah ubah ini diakibatkan oleh alga danau, yang semakin terlihat jika terpapar sinar matahari secara langsung saat cuaca sedang cerah. Tumbuhan alga memang menjadi salah satu flora yang memenuhi danau, dan membuat airnya berubah sesuai warna algae.
2. Flora Tropis
Keindahan telaga ini tidak hanya hadir dari air danaunya yang dapat menampilkan gradasi warna. Namun di sini Anda juga bisa menikmati berbagai flora tropis yang tumbuh dengan subur, seperti tumbuhan paku tiang, rotan, dan rame yang merupakan tumbuhan khas tropis.
Saat sampai di lokasi, tumbuhan tumbuhan hijau yang berada di sekitar telaga dan mengelilinginya akan langsung menyapa indra penglihatan Anda. Pepohonan di sekitar yang tumbuh subur tersebut kelihatannya menjadi karakteristik yang khas dari telaga tersebut. Karena membuat suasana menjadi sejuk dan mampu menyegarkan mata selama berada di destinasi.
3. Fauna Liar
Sebagai tempat yang masih sangat alami dan asri dengan banyaknya pepohonan hijau yang tumbuh di sekitar, membuat kawasan telaga satu ini menjadi habitat bagi beberapa satwa. Tidak jarang para wisatawan berhasil melihat sendiri berbagai fauna liar yang ada di sana, seperti kera abu abu, lutung, babi hutan, dan beberapa jenis burung tekukur.
Namun Anda tidak perlu khawatir saat berada di telaga cantik di Puncak ini. Meski banyak fauna liar yang hidup di sana, namun para satwa tersebut sangat jarang mengganggu manusia. Mereka biasanya hanya terlihat melintas, atau beberapa ada yang jinak sehingga bisa sekaligus diabadikan dalam foto oleh para wisatawan. Tentu pengunjung juga jangan sampai mengganggu satwa liar yang ada.
4. Beragam Wahana Permainan
Telaga Warna Puncak sangat tepat menjadi pilihan destinasi liburan keluarga. Sebab selain menampilkan keindahan alam yang begitu rupawan, tempat wisata yang dibuka untuk umum satu ini juga telah dilengkapi dengan beragam wahana permainan untuk memanjakan para pengunjung.
Anda bisa menjajal wahana yang memacu adrenalin seperti meluncur dari lintasan di atas danau dengan flying fox, atau bisa bersantai dengan menyewa perahu rakit atau sepeda air. Meski telaga ini banyak dihuni satwa liar, namun mendayung perahu dan mengayuh sepeda mengelilingi telaga termasuk aman karena tidak ada hewan buas di sana.
Alamat dan Rute Perjalanan Menuju Lokasi
Telaga Warna memiliki alamat di Jalan Raya Puncak Gadog, Telaga Warna, Desa Utara, Bogor. Letaknya berada di dekat kawasan perkebunan teh PTP VII Gunung Mas. Jadi selama perjalanan menuju lokasi, Anda akan disuguhi pemandangan perkebunan teh dan persawahan hijau di kiri dan kanan.
Untuk menuju destinasi, Anda bisa memulai perjalanan dari tol Ciawi ke arah Puncak, Bogor. Setelah memasuki kawasan kebun teh, Anda akan melewati Masjid Atta’awun di sisi kanan jalan. Sekitar 2 kilometer setelah melewati masjid, perhatikan sisi kiri jalan maka Anda akan menemukan papan petunjuk objek wisata satu ini.
Akses jalannya sendiri tergolong sudah cukup bagus dan dapat dilalui oleh berbagai kendaraan. Sehingga Anda bisa membawa kendaraan pribadi, baik kendaraan roda empat maupun roda dua. Bagi Anda yang ingin menggunakan kendaraan umum juga tidak perlu khawatir, karena transportasi publik masih menjangkau.
Dimana Anda bisa mengambil kendaraan umum dengan jurusan Cipanas dari arah Bogor, lalu mintalah untuk diturunkan di Telaga Warna maka Anda sudah sampai di lokasi. Perjalanan menuju telaga ini sendiri bisa membutuhkan estimasi waktu kurang lebih 1 jam perjalanan, tergantung kondisi lalu lintas setempat.
Jam Operasional dan Harga Tiket Masuk
Telaga Warna dibuka untuk umum mulai pukul 08.00 hingga pukul 16.00 WIB. Harga tiket masuk per orang yang perlu dibayarkan oleh pengunjung sendiri kurang lebih Rp. 21.000 untuk hari Senin sampai Jumat, dan sekitar Rp. 25.000 untuk hari Sabtu dan Minggu serta hari libur nasional. Lalu ditambah dengan asuransi Rp. 1.000, sehingga total biaya tiket masuk sebesar Rp. 22.000 untuk weekdays dan Rp. 26.000 untuk weekend dan high session.
Dalam hal ini, anak di atas umur 6 tahun dikenakan tarif penuh. Dimana tarif yang berlaku belum termasuk kontribusi parkir, dan pengunjung yang membawa kamera DSLR akan dikenakan biaya tambahan.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Trekking
Bagi Anda yang menyukai kegiatan alam, aktivitas trekking bisa menjadi pilihan yang tepat ketika berkunjung ke Telaga Warna Puncak. Bahkan di sini sudah tersedia trek lintas alam yang lengkap dengan shelter shelter. Selama trekking, Anda akan disuguhi pemandangan cantik yang menyegarkan mata di sekeliling.
2. Berburu Foto
Di era digital seperti sekarang, liburan rasanya kurang lengkap jika tidak sekaligus berburu foto untuk dibagikan ke media sosial. Dengan keindahan yang ditawarkan oleh objek wisata cantik satu ini, banyak tempat yang bisa Anda jadikan sebagai spot foto estetik. Bahkan tanpa perlu mengeditnya terlebih dahulu, hasil jepretan yang didapat sudah sangat estetik dan instagramable.
3. Mencoba Berbagai Wahana
Karena telaga warna tersebut dilengkapi dengan berbagai wahana permainan, maka pastikan Anda menjajalnya selama berada di lokasi. Mulai dari mencoba wahana menantang seperti flying fox dan ATV, hingga wahana permainan santai seperti mendayung perahu mengitari danau.
Fasilitas yang Bisa Ditemukan di Telaga Warna Puncak
Demi menunjang kenyamanan pengunjung selama berlibur, di wisata ala mini sudah dilengkapi berbagai fasilitas pendukung untuk memanjakan para wisatawan. Seperti area parkir kendaraan yang cukup luas, toilet bersih, sederet warung makan yang menjajakan berbagai makanan serta minuman, dan lain sebagainya.
Selain itu, tersedia pula pondok wisma di tepi telaga yang disewakan untuk para pengunjung. Bahkan Anda juga bisa melakukan meeting atau rapat dengan ditemani nuansa alam dari telaga tersebut, karena di sini juga disediakan ruang pertemuan dengan kapasitas mencapai 100 orang.
Berkunjung ke wisata alam memang menjadi salah satu kegiatan yang menarik selama liburan, untuk menghilangkan lelah dan penat akibat aktivitas sehari hari. Telaga Warna di Puncak yang memiliki pemandangan cantik dengan udara sejuk, tentunya bisa menjadi pilihan yang tepat. Berminat untuk bertandang ke sini?