Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Lembang, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat. |
Ruang terbuka hijau seperti taman masih terus dibangun di berbagai wilayah di Indonesia hingga sekarang. Selain untuk tujuan wisata, biasanya termasuk agenda pemerintah setempat yang ingin menciptakan lingkungan asri dan media resapan air hujan. Harapannya, keberadaan taman-taman ini mampu mengurangi zat polutan yang berbahaya bagi manusia.
Sebagai contoh, ketika Anda berkunjung ke Lembang di Bandung, di kawasan Floating Market akan menemukan Taman Miniatur Kereta Api. Destinasi ini menghadirkan daya tarik yang cukup memukau bagi wisatawan. Pasalnya, setiap orang dapat menyaksikan simulasi perjalanan kereta api jalur Jakarta ke Bandung.
Barangkali, Anda termasuk salah satu orang yang penasaran bagaimana penampakan perjalanan kereta api di rute Jakarta-Bandung. Jika benar, sangat disarankan untuk berkunjung ke sini terutama demi menikmati segala fasilitas yang ditawarkan. Dari kesempatan edukasi hingga penghibur hati, semuanya patut dicoba.
Daftar Konten
Daya Tarik Taman Miniatur Kereta Api

1. Banyak Wahana Seru
Datang ke tamah hiburan tentunya bukan hanya untuk melihat bagaimana perjalanan kereta api dari Jakarta ke Bandung, melainkan ada tujuan lain. Akan cenderung membosankan jika saat berada di sini aktivitasnya hanya berputar pada pengamatan saja. Oleh karena itu, pemerintah daerah sekaligus inisiator dibentuknya taman ini menghadirkan ragam wahana seru.
Misalnya, Anda bisa mencoba flying fox yang akan mengantarkan pada perjalanan panjang melintas sedikit bagian dari langit Kota Bandung. Kemudian, melihat-lihat pemandangan dari ketinggian tertentu, dan merasakan sensasi tatkala angin seolah memeluk tubuh. Meskipun bukan hal baru, tetapi kehadiran flying fox senantiasa meninggalkan kesan di hati.
Selanjutnya, ada pula sepeda air di mana bisa Anda gunakan untuk mengarungi danau buatan di sekitar taman. Ajaklah pasangan agar kondisinya terasa kian romantis. Bisa dibilang, taman cantik ini cocok untuk jadi sarana menambah keharmonisan bersama orang terkasih.
Taman Miniatur Kereta Api sejatinya dibangun untuk memberikan kesempatan menghibur diri bagi warga Kota Kembang. Hanya saja, dalam prosesnya rupanya objek wisata eksotis ini sukses menarik atensi pelancong dari daerah lain. Pada imbasnya, kunjungan ke Lembang terus bertambah seiring popularitas sektor pariwisatanya.
Lagi pula, ada banyak kesempatan untuk mencari hiburan ketika memasuki area taman. Meski, tentu saja, Anda harus menyiapkan dana yang lapang mengingat biasanya diminta membayar tiket atas hampir setiap objek yang ditawarkan.
2. Lanskap Cantik
Lanskap yang cantik tentu tidak bisa dilepaskan dari ikon utama penarik atensi pengunjung. Tidak jarang orang hanya sekadar mampir guna melihat-lihat eksotisme pemandangan di area ini. Hal ini tidaklah salah terutama jika enggan mencoba wahana atau memiliki budget yang tipis.
Cantiknya lanskap di destinasi Lembang ini bisa Anda buktikan lewat keberadaan lawanan bunga bermekaran. Ketika baru menginjakkan kaki di pintu masuk, Anda sudah akan disambut dengan kondisi terbaiknya. Tidak heran, mereka yang mampir biasanya merasa enggan untuk pulang dan sangat betah menghabiskan waktu lama di sekitar sini.
Apalagi, salah satu fungsi taman untuk menjadi ruang terbuka hijau bagi masyarakat setempat, pun mereka yang berdomisili di sekitar Bandung. Artinya, udaranya terasa segar dengan hadirnya tanaman yang subur dan menghijau.
Taman Miniatur Kereta Api pada dasarnya menggabungkan inovasi, kreativitas, dan estetika dalam satu lahan. Berkunjung ke sini berpotensi mengedukasi otak sekaligus menyegarkan mata dan hati. Oleh karena itu, jangan ragu untuk meluangkan waktu dan ambil ruang khusus di area inklusif ini.
3. Miniatur Kereta Api
Datang ke sini juga tidak bisa dilepaskan dari ekspektasi untuk melihat miniatur stasiun dan kereta api di dalamnya. Bagaimanapun, sesuai namanya, kawasan ini dibuat dengan tujuan utama mengedukasi alih-alih sekadar hiburan.
Sebagai contoh, jika Anda seorang ibu dari keluarga beranak satu, maka sangat disarankan mampir untuk mengajari si buah hati bagaimana mobilitas masyarakat di sebuah stasiun. Tidak perlu khawatir memberikan ilmu yang kurang tepat karena taman cantik ini telah didesain sedemikian rupa agar tampak mendekati kondisi sebenarnya di lapangan.
Misalnya, bangunan stasiun yang dibuat dengan presisi sehingga terlihat seperti asli, tetapi ukurannya jauh lebih kecil. Begitu pula kereta yang didominasi oleh warna jingga menyala di atas rel panjang.
Apakah Anda penasaran dengan situasi perjalanan jalur kereta api dari Jakarta ke Bandung, tetapi belum sempat merasakannya langsung? Bermain ke Taman Miniatur Kereta Api di Lembang sesungguhnya mampu mengobati rasa ingin tahu Anda, jadi jangan lewatkan!

4. Penataan Rapi
Kadang kala kondisi sebuah objek wisata menjadi tidak terlalu menarik akibat penataan yang dilakukan sembarangan. Misalnya, menempatkan tong sampah di lokasi-lokasi yang kurang strategis atau mendapati bahwa bekas kemasan jajanan terhambur di sudut-sudut area begitu saja. Pastinya, ada rasa kesal yang muncul jika menyaksikan kondisi demikian.
Tidak peduli secantik apa pun pemandangan sebuah objek wisata, jika tidak dibarengi dengan kerapian, maka nilainya akan menurun secara signifikan. Inilah mengapa pada setiap media digital berbasis ulasan, pengunjung kerap kali menyoroti masalah kebersihan.
Untungnya, taman yang dibangun oleh pemerintah daerah ini menghadirkan suasana kondusif bagi momen liburan Anda. Bukan hanya aspek estetika yang menjadi ikon sorotan, melainkan pula penataannya. Anda akan mendapati betapa teraturnya detail komponen di seluruh kawasannya.
Bisa dibilang, kondisi tersebut menciptakan ketenangan yang sulit diperoleh bila hidup di perkotaan besar. Pasalnya, sampah sering terlihat di sudut-sudut jalan ataupun polusi dengan potensi membuat napas sesak. Jika Anda terbiasa setiap hatinya melintasi jalanan kotor, sebaiknya ambil jeda sejenak di Taman Miniatur Kereta Api ini.
Tentu, semua kondisi yang menakjubkan ini tidak terlepas dari peran setiap lapisan masyarakat bersama pemerintah. Apakah itu pihak pengelola langsung atau pengawas, semuanya bekerja sama demi kenyamanan wisatawan. Oleh karena itu, ketika Anda menyempatkan diri mampir ke sini, sebaiknya jangan kacaukan usaha tersebut dan jadilah bagian dari mereka yang berkontribusi menciptakan lingkungan tertata rapi.
5. Udara Sejuk
Bandung telah dikenal sebagai kota yang cenderung sejuk dan sering kali dijadikan rujukan dalam daftar perjalanan berlibur. Demikian pula keadaan di Taman Miniatur Kereta Api di mana embusan udaranya terasa menenteramkan jiwa.
Dari kawasan yang luas membentang di atas dataran, penataan sedemikian rupa, hingga inovasi teknologi memukau, seluruhnya berpadu menciptakan kesejukan bagi para pengunjung. Tidak heran bila suatu hari ketika berkesempatan datang ke sini, Anda akan melupakan sejenak masalah yang sesungguhnya tengah dihadapi, pelik atau tidak.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi Taman

Berada di Floating Market Lembang, taman cantik ini mudah diakses dari daerah mana pun. Anda hanya perlu menumpang motor atau mobil yang nyaman, baik milik pribadi maupun sewaan.
Arahkan kemudi ke Jalan Grand Hotel Nomor 33E, lalu lewati dengan lancar Jalur Kampung Leuit A1. Sekitar 30 km ke arah utara Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat telah menunggu Anda.
Harga Tiket Masuk Taman Miniatur Kereta Api

Secara umum, untuk masuk kawasan Floating Market Lembang akan dikenakan retribusi senilai Rp 15.000. Sementara itu, Taman Miniatur Kereta Api menetapkan pembayaran sejumlah Rp 25.000 saja per pengunjung.
Datanglah di waktu-waktu luang Anda pada hari Senin hingga Kamis pukul 09.00-17.00 WIB. Alternatif lain, mampir di Jumat hingga Sabtu pada permulaan pagi yang sama sampai 20.00 WIB. Sementara itu, hari Minggu diawali 08.00 WIB.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan

1. Piknik
Apa yang sebaiknya tidak dilewatkan saat mengunjungi Taman Miniatur Kereta Api? Adalah piknik, sebuah usaha nyata untuk memaksimalkan kesempatan menikmati suasana yang tercipta sebaik mungkin.
Datanglah bersama rombongan, entah teman, keluarga, atau pasangan, dan ambil spot khusus di sudut-sudut taman cantik ini. Bila perlu, bawa perbekalan dan alas duduk sebelum berangkat dari rumah dengan tujuan mendalami suasana yang ada.
Namun, jika Anda merasa kesulitan membuat persiapan khusus sebelum berangkat ke sini, tidak ada salahnya untuk membeli makanan begitu tiba di area taman. Lagi pula, ada banyak pilihan menu yang dijual bebas dan menyesuaikan selera setiap pelancong.
2. Berfoto
Jangan lewatkan kesempatan berburu foto estetis selagi Anda berada di sini. Dari miniatur kereta api, aneka wahana seru, hingga jajaran bunga yang sedang bermekaran.
Meski dengan perlengkapan fotografi seadanya, kemungkinan hasilnya tetap tampak memukau mengingat keindahan alami yang ditawarkan. Meski tentu saja, skill mumpuni akan semakin mempercantik hasil bidikan Anda.
Terutama jika Anda termasuk orang yang suka memposting kegiatan pribadi di kanal media sosial, tempat ini bisa memanjakan rasa akan eksistensi diri. Apakah itu berfoto bersama teman perjalanan atau sendirian, semuanya tetap terlihat memukau pandang.
3. Bersantai
Enggan menghabiskan waktu untuk berburu foto? Hanya sekadar ingin duduk tenang di sudut Taman Miniatur Kereta Api dan mengamati lalu-lalang pengunjung lain?
Bukan masalah! Keinginan Anda untuk sekadar bersantai akan terfasilitasi ketika bermain ke sini. Tidak perlu risau karena ada bangku-bangku nyaman yang telah disiapkan atau justru restoran cepat saji. Mana pun pilihan Anda, seluruhnya mendukung suasana santai ala liburan.
Maka dari itu, jangan ragu meluangkan waktu ke sini meski sebenarnya tak ada tujuan khusus untuk diwujudkan. Cukup datang dan nikmati setiap detail suasana yang disajikan. Barangkali, rasa bosan atau gundah di hati bisa sedikit memudar karena kegiatan bersantai Anda.
Di samping itu, agar suasananya kian sempurna, akan lebih baik jika selama bersantai ditemani cemilan atau minuman hangat seperti teh, cokelat, atau kopi. Jangan lupa, iringi dengan musik-musik easy listening sehingga perasaan Anda harapannya bisa lebih tenang.
Fasilitas Wisata di Taman Miniatur Kereta Api

Sebagai taman di tengah kota, tentu tidak lagi meragukan jika membahas masalah fasilitas. Saat merasa lapar, Anda bisa mampir ke restoran terdekat dan mencari makanan sesuai selera pribadi.
Kemudian, jika ingin ke toilet, itu juga turut tersedia tanpa perlu Anda kesulitan saat mencarinya. Pada prinsipnya, kebutuhan dasar semacam ini barang tentu menjadi bagian tak terpisahkan dari tatanan sebuah destinasi modern.
Ingin bermain dan bersenang-senang, telah ada lebih dari satu wahana menanti. Bahkan, ketika memiliki niat untuk berjalan di sekitar taman eksotis ini, pengelola penginapan siap menyambut Anda.
Dengan segala penawaran dari Taman Miniatur Kereta Api di Lembang, apa lagi yang harus membuat hati tahu perihal sebuah kunjungan? Segera jadwalkan waktu luang Anda, kemudian raih manfaat dan keseruan sebanyak-banyaknya selagi menginjakkan kaki di area Lembang ini.