Depok merupakan salah satu kota di Jawa Barat yang menyimpan sejuta kejutan menarik. Kota ini juga dikenal memiliki beragam kuliner khas dan buah tangan yang paling diminati wisatawan. Inilah beberapa oleh-oleh khas Depok yang wajib Anda bawa pulang.
Teruntuk Anda yang sedang menapakkan kaki di Kota Depok, tak ada salahnya untuk berburu oleh oleh khasnya. Mulai dari oleh oleh berupa makanan hingga barang kerajinan, bisa Anda dapatkan di kota dengan Sundanya yang khas. Tak perlu kebingungan memilih buah tangan, berikut deretan oleh-oleh khas dari Depok yang bisa Anda pilih.
Daftar Konten
1. Jus Rumput Laut
Bagi Anda yang belum tahu, rumput laut tak hanya bisa dijadikan olahan nori atau campuran es buah saja. Di Kota Depok, rumput laut diolah menjadi jus yang segar dan sarat akan vitamin.
Jus rumput laut khas Depok ini bisa Anda jadikan sebagai oleh oleh untuk dibawa pulang. Rasanya yang segar seolah membuat tubuh lebih bugar, apalagi jika dikonsumsi saat cuaca panas.
Kandungan gizi di dalam jus rumput laut sangatlah baik untuk tubuh. Salah satu manfaat jus rumput laut ini adalah sebagai anti radikal bebas dan antioksidan bagi tubuh.
Untuk bisa mendapatkan jus rumput laut khas Depok ini, Anda bisa mengunjungi beberapa toko oleh oleh. Mengenai harganya, Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 7 ribuan saja.
2. Dodol Jambu Biji
Bisa dikatakan, oleh oleh khas Depok ini sangatlah unik dan menarik. Berbeda dengan dodol pada umumnya, Dodol Jambu Biji khas Depok ini lebih lezat dan memiliki cita rasa yang unik.
Tak kalah dengan Jus Rumput Laut, penganan yang satu ini juga sarat akan vitamin yang berguna untuk tubuh. Saat digigit, rasa manis dan legit yang begitu nagih akan lumer di mulut.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Dodol Jambu Biji ini memiliki rasa yang khas dan unik. Tak heran penganan khas Depok ini banyak diburu para wisatawan yang datang ke pulau tersebut.
Selain rasanya yang unik dan lezat, dodol ini juga mengandung vitamin C dan antioksidan yang berguna untuk tubuh. Teksturnya yang lembut juga semakin memperkaya rasa dodol ini.
Karena dodol ini dibuat dengan menggunakan jambu biji, maka secara otomatis camilan ini juga mengandung vitamin yang sama.
Terutama antioksidan yang mampu menjaga kekebalan tubuh. Untuk bisa mendapatkan Dodol Jambu Biji ini, Anda bisa mengunjungi beberapa pusat oleh oleh yang tersebar di seluruh penjuru Kota Depok.
3. Dodol Belimbing Rasa Dewa
Satu lagi jenis buah buahan yang dijadikan sebagai makanan lezat, yakni Dodol Belimbing rasa Dewa. Jika sebelumnya dodol dibuat dengan menggunakan jambu biji, jenis dodol ini menggunakan buah belimbing sebagai bahan utamanya.
Mungkin dalam benak Anda terlintas rasa belimbing yang cenderung masam, namun rasa dari dodol ini begitu lezat dan nikmat.
4. Jus Belimbing
Tak hanya diolah menjadi dodol, Kota Depok juga memproduksi olahan belimbing menjadi minuman siap minum. Dengan begitu, Anda tak perlu repot repot membuat jus belimbing di rumah secara manual.
Jus belimbing siap minum ini juga bisa dijadikan sebagai oleh oleh khas Depok. Anda pun bisa membagikannya kepada kerabat atau keluarga di rumah.
Jus belimbing ini memiliki rasa yang enak dan segar. Tak hanya itu, minuman ini juga kaya akan manfaat yang berguna untuk tubuh. Jus belimbing siap minum yang dikemas dalam botol dihargai sekitar Rp 7 ribuan saja.
Untuk mendapatkannya, silahkan mengunjungi beberapa pusat oleh oleh atau perbelanjaan yang tersebar di beberapa wilayah Kota Depok.
5. Biskuit Temma
Camilan khas Depok yang juga bisa Anda jadikan sebagai oleh oleh ialah Biskuit Temma. Tak hanya lezat, biskuit ini memiliki rasa yang terbilang unik.
Keunikan tersebut terlihat dari bahan pembuatannya. Pada dasarnya, Biskuit Temma ini dibuat dari tepung, kurma, dan tempe. Tak sembarangan, pemilihan bahan bahan pembuatannya haruslah berkualitas.
Biskuit Temma ini bisa menjadi camilan yang juga sangat menyehatkan. Dimana kandungan zat besi dari buah kurma dapat membantu menjaga stamina tubuh.
Untuk bisa menikmati camilan sehat ini, Anda bisa membelinya dengan harga sekitar 17 ribu rupiah per 100 gram. Biskuit Temma ini bisa dijadikan sebagai oleh oleh dan bisa dibagikan ke kerabat maupun keluarga di rumah.
6. Nastar Belimbing
Tak hanya dodol dan jus siap minum, di Kota Depok buah belimbing juga dijadikan sebagai bahan dasar pembuatan kue.
Berkunjung ke kota suhu dingin ini, jangan lupa untuk membeli Nastar Belimbing untuk oleh oleh. Jika biasanya nastar dibuat dari nanas, kue nastar yang satu ini dibuat dengan buah belimbing sebagai isiannya. Jadi, rasanya sangat menarik.
7. Kopi Herbal
Berkunjung ke Kota Depok, jangan lupa untuk membeli oleh oleh kopi herbalnya. Kopi ini diproduksi oleh UKM lokal yang kualitasnya sudah terjamin.
Dalam proses pembuatannya, kopi herbal tidak diberi tambahan gula untuk menambahkan rasa manis. Dengan demikian, kopi ini sangat baik dikonsumsi bagi siapa saja yang menderita penyakit diabetes.
Kopi Herbal khas Depok bisa dijadikan sebagai oleh oleh untuk dibawa pulang. Pasalnya, harga untuk satu kotak kopi herbal dibanderol sekitar Rp 70 ribuan saja. Satu kotak kopi herbal biasanya berisi 15 sachet. Jadi, Anda bisa membagikannya ke seluruh kerabat, tetangga, atau teman teman dekat.
8. Keripik Tempe
Sebenarnya, keripik tempe merupakan camilan yang bisa ditemui di berbagai daerah. Namun di Kota Depok ini, Anda juga bisa menemukan keripik tempe yang bisa dijadikan sebagai oleh oleh.
Penganan ini juga masih tergolong jajanan sehat dengan kandungan gizi baik untuk tubuh. Rasanya yang gurih dan lezat, membuat camilan ini banyak disukai orang.
9. Rujak Cireng
Bagi Anda yang belum tahu, Kota Depok terkenal dengan jajanannya yang berbahan dasar tepung aci. Salah satu jajanan yang menggunakan tepung aci ialah Rujak Cireng.
Camilan ini memiliki rasa yang sangat lezat dan sudah menjadi jajanan rakyat Kota Depok. Teksturnya yang renyah dan empuk membuatnya semakin banyak disukai orang.
Rujak Cireng paling rekomended untuk dijadikan sebagai oleh oleh khas Depok. Ketika digoreng, kulit luar yang renyah dan tekstur lembut di bagian dalam menjadi perpaduan yang sempurna.
Bagi Anda yang ingin membawanya pulang, bisa membeli Rujak Cireng ini yang dihargai sekitar Rp 15 ribu per porsi. Dengan harga yang sangat ekonomis, Anda bisa membelinya dengan banyak.
10. Kaos Depok Indonesia
Beralih ke oleh oleh barang, Kota Depok juga memiliki kaos produksi yang begitu khas. Dalam proses pembuatannya, bahan kain yang digunakan harus benar benar lembut dan adem.
Kebanyakan Kaos Depok Indonesia ini dapat ditemui di beberapa distro Kota Depok. Meski memiliki kualitas tinggi, kaos ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau.
11. Selendang Mayang
Jika mendengar nama Selendang Mayang, mungkin yang terlintas dalam benak Anda ialah sehelai kain atau selendang yang bernama Mayang. Namun, hal tersebut tidaklah benar.
Selendang Mayang adalah kudapan khas Kota Depok yang terbuat dari tepung hongkue. Bahan bahan yang digunakan ialah gula, santan, dan tepung hongkue, sehingga rasanya gurih dan nikmat
12. Jus Lidah Buaya
Jika sebelumnya telah dibahas Jus Rumput Laut dan Jus Belimbing, di Kota Depok juga terdapat jus lidah buaya yang tak kalah segar dan berkhasiat.
Kandungan lidah buaya baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Meski memiliki segudang manfaat, Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 7 ribuan untuk mendapatkan jus lidah buaya ini.
13. Emping Melinjo
Ketika Anda mengunjungi toko oleh oleh Depok, pasti akan melihat begitu banyak emping melinjo yang dijajakan. Sebenarnya, penganan emping melinjo cukup mudah ditemui di berbagai daerah. Namun, sebagai daerah penghasil melinjo, Depok juga terkenal akan olahan melinjo yang bisa dijadikan sebagai oleh oleh.
14. Manisan Kolang Kaling
Manisan kolang kaling juga bisa dijadikan sebagai oleh oleh dan dibawa pulang. Jika biasanya kolang kaling dijadikan sebagai tambahan pembuatan es campur, di Kota Depok kolang kaling disulap menjadi manisan yang begitu lezat.
Untuk khasiatnya, Anda tak perlu khawatir. Pasalnya, pembuatan manisan kolang kaling dibuat dengan menggunakan gula asli.
15. PeChoc
Satu lagi olahan tempe khas Kota Depok yang juga bisa dijadikan sebagai oleh oleh yakni Tempe Coklat. Jajanan ini juga dibuat dan diproduksi oleh UMKM lokal daerah tersebut.
Camilan ini, pada dasarnya terbuat dari tempe yang diberi saus coklat leleh. Rasanya yang begitu enak dan nagih pastinya disukai banyak orang. Harganya pun sangat terjangkau, yakni Rp 15 ribu saja.
Itulah daftar oleh-oleh khas dari Kota Depok yang menarik untuk dibawa pulang. Untuk membeli beberapa oleh oleh tersebut, Anda bisa kunjungi beberapa toko oleh oleh atau pusat perbelanjaan di Kota Depok.
Mulai dari cemilan rasa asin, manis, hingga gurih, bisa Anda dapatkan. Soal harga, tak perlu khawatir. Sebagian besar oleh oleh khas sangatlah terjangkau.