Pantai Wediombo salah satu pantai pasir putih yang menawan di Pendowo, Gunung Kidul, Jogja. Pantai ini memiliki kolam alami atau laguna di antara batu karang menjadi tempat bermain air.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Pendowo, Jepitu, Kec. Girisubo, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. |
Mengulik pantai-pantai yang ada di Jogja memang tidak ada habisnya. Terutama di kawasan Gunungkidul, kawasan ini memang menyimpan banyak pantai yang cantik. Anda bisa mengunjungi Pantai Wediombo sebagai tujuan. Pantai satu ini memiliki pesona yang bisa membuat liburan Anda semakin menyenangkan. Selekapnya, Anda bisa menyimak ulasan berikut.
Sekilas Tentang Pantai Wediombo Gunung Kidul

Pantai Wediombo atau yang dikenal dengan Wediombo Beach yang juga masuk di deretan garis pantai Selatan. Pantai Selatan memang terkenal dengan keindahannya dan juga ombaknya yang terkenal besar. Begitu juga dengan pantai ini yang juga memiliki keistimewaan, termasuk dengan pasir putihnya yang begitu lembut dan bersih.
Nama Wediombo sendiri memang diberikan karena memiliki pantai yang luas. Karena dalam bahasa Jawa, Wediombo yang artinya berpasir luas. Kenyataannya, areanya tidak terlalu luas dan lebih banyak didominasi oleh batuan karang yang ukurannya beragam. Dan disebelah barat juga timur, terdapat bukit karang yang membuat areanya tak terlalu luas.
Meskipun demikian, Wediombo termasuk pantai yang bersih dan juga masih perawan. Dari bebatuan karang yang ada, membentuk kolam kolam alami yang membuat Wediombo semakin indah. Batuan karang yang ada juga menjadi spot untuk berfoto foto selfie. Berbagai wisatawan dari dalam maupun luar negeri kerap mengunjungi pantai ini.
Bukan hanya memiliki keindahan yang luar biasa, pantai satu ini juga memiliki daya tarik pada mitos yang ada. Mitos yang paling kondang adalah adanya keberadaan watu manten. Watu manten ini memang tidak memiliki mitos mitos yang bisa mengundang bahaya. Tetapi dipercaya sebagai tanda dalam sebuah hubungan yang mendapatkan restu orang tua.
Ada juga sebagian yang meyakini jika waru manten merupakan jelmaan dua sosok manusia. Posisi batu ini memang mirip dengan pasangan pengantin yang sedang ada di pelaminan. Kendati ada mitos yang ada, Anda tetap bisa percaya atau tidak dengan adanya mitos yang ada. Mitos ini juga menjadi daya tarik tersendiri yang membuat pantai ini semakin membuat penasaran.
Daya Tarik Wisata Pantai Wediombo

Keunikan yang dimiliki pantai ini tidak hanya ada pada batu karang maupun mitosnya. Tetapi juga memiliki kondisi yang berbeda dengan pantai yang lainnya. Umumnya pantai Gunungkidul akan menghadap ke selatan dengan laut yang langsung bermuara ke Samudra Hindia. Ombaknya juga terbilang ganas dengan angin yang kencang.
Membuat gelombang yang ada di pantai pantai tersebut tinggi. Sementara Pantai Wediombo justru lokasinya berada di pinggir teluk. Panti ini juga menghadap ke barat dengan garis pantai yang lurus. Membuat angin lautnya tidak terlalu kencang seperti yang lainnya. Pantainya juga cenderung tenang sehingga bisa untuk bermain di pinggir pantai.
Kontur lahannya juga tidak terlalu landai dengan barisan pepohonan rimbun yang membuat suasananya semakin asri. Anda juga bisa menjadikan barisan pepohonan ini sebagai ke tempat istirahat. Selain itu daya tarik dari pantai itu juga adanya laguna laguna cantik. Memang selain pasirnya yang lembut, gugusan batu karangnya juga mengundang perhatian.
Bukan hanya karena memiliki susunan yang unik dan cantik. Tapi laut tenang ini memang mendatangkan berbagai kelebihan untuk hamparan karangannya. Air laut yang terbawa arus akan mengisiscelah celah bebatuan karanganyar. Tidak jarang air ini akan membentuk sebuah laguna yang menawan. Menjadi tempat yang pas bagi wisatawan untuk bermain air.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi

Pantai cantik ini berada di daerah Pendowo, Jepitu, Kab. Gunung Kidul, Yogyakarta. apabila Anda memulai perjalanan dari pusat kota Jogja, Anda harus menempuh perjalanan sekitar 73 km, jarak tersebut membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Dan untuk menuju pantai ini ada baiknya jika menggunakan kendaraan pribadi, karena belum ada kendaraan umum.
Jika Anda ingin menggunakan kendaraan umum, maka hanya akan tiba di Terminal Wonosari. Sehingga menyewa kendaraan ataupun membawa kendaraan sendiri. Mengingat lokasi Pantai Wediombo lebih jauh dibandingkan Pantai Krakal, Pantai Indrayanti hingga Pantai Baron. Ada beberapa rute yang bisa Anda pilih untuk sampai di pantai ini.
Rute pertama bisa dari Jogja untuk menuju Piyungan, menuju Pathuk, ke Wonosari barulah ke Desa Mulo. Kemudian silahkan belok kiri sampai akhirnya sampai di Jepitu. Apabila Anda sudah sampai di Jepitu, silahkan arahkan kendaraan ke kanan sampai akhirnya Anda tiba di lokasi. Selain rute ini, Anda juga bisa menggunakan rute yang kedua yakni melalui Jalan Wonosari.
Dari Wonosari Anda bisa menuju Mulo dan Baron. Sampai akhirnya kemudian tiba di pertigaan belok ke kanan sampai akhirnya tiba di Kukup, Krakal, Tepus, Jepitu. Hingga Anda sampai di lokasi Wediombo. Dan untuk Anda yang berasal dari Solo, Anda bisa memulai perjalanan dari Sukoharjo menuju Wonogiri, Praci dan juga Rongkop.
Selanjutnya Anda bisa melanjutkan ke arah Nglindur hingga sampai di Pasar Ngrancah. Dari pasar ini, Anda bisa belok kanan untuk menuju Jepitu. Jika sudah, silahkan kemudian belok ke kiri, ikuti saja rute yang ada sampai akhirnya di Pantai Wediombo. Anda juga bisa menggunakan jalur Klaten, pilih saja jalan yang paling dekat dan mudah.
Ketika Anda singgah di Pantai ini, Anda harus melakukan perjalanan dengan jalan kaki dari area parkir. Perjalanan menuju pantai dimulai dengan menuruni banyak tangga. Semuanya sudah dibangun dengan aman dan juga terdapat pagar pengaman. Pastikan Anda menggunakan pakaian dan alas yang nyaman, terutama ketika berjalan.
Harga Tiket Masuk Pantai Wediombo
Memasuki area Pantai Wediombo, pengunjung akan dikenakan biaya tiket masuk. Tenang saja, harga tiket masuk Wediombo tidaklah mahal. Anda hanya perlu menyiapkan budget mulai dari Rp 5 ribu. Harga tiket masih belum termasuk dengan parkir kendaraan yang disesuaikan dengan kendaraan yang Anda bawa.
Untuk biaya parkir kendaraan roda dua sekitar Rp 2 ribu saja, sementara untuk mobil sekitar Rp 5 ribu. Apabila Anda berniat untuk menginap, maka Anda harus membayar biaya tambahan mulai Rp 4 ribu hingga Rp 10 ribuan. Harga tiket masuk maupun harga parkir tentu bisa berubah sewaktu waktu.
Sementara untuk waktu operasionalnya, tempat wisata Jogja ini buka selama 24 jam. Tidak ada juga batasan kalangan tertentu dan bisa dikunjungi oleh kalangan umum. Sehingga Anda bisa kapan saja, yang paling penting Anda juga bisa bermalam atau berburu sunset juga sunrise di pantai ini. Ada baiknya Anda datang saat hari kerja, karena lebih sepi.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan

1. Menikmati Keindahan Pantai
Kegiatan yang pasti dilakukan oleh siapapun yang singgah di pantai ini adalah menikmati keindahannya. Pantai ini masih terbilang asri, sehingga menikmati sepoi angin dengan suara deburan ombak tentunya akan segera menghempas semua penat Anda. Apalagi pantai satu ini masih terbilang tenang, terutama jika Anda datang tidak musim liburan.
2. Berenang di Kolam Alami
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, pantai satu ini memiliki laguna yang terbentuk di antara karang. Anda bisa memanfaatkan area ini untuk berenang atau sekedar bermain air. Memang pantai ini tidak direkomendasikan untuk berenang langsung. Sebagai alternatif, Anda bisa menjadikan laguna laguna yang ada sebagai tempat untuk berenang dengan dinding bebatuan karang.
3. Memancing
Apakah Anda suka memancing? Jika iya Anda harus mencoba keberuntungan Anda ketika di Pantai Wediombo. Pantai satu ini terkenal dengan ikan ikannya yang melimpah ruah. Beberapa spesies yang biasanya ditemui adalah Ikan Kerapu, Ikan Cucut dan Ikan tenggiri. Hanya saja, Anda perlu untuk membawa peralatan memancing sendiri dari rumah.
4. Menikmati Keindahan Sunset
Pantai dengan sunset adalah sebuah perpaduan yang tidak bisa dipisahkan. Kendati di waktu biasa semburat langit juga bisa ditemui, tetapi tak sesyahdu ketika di pantai. Guratan mega yang dihadirkan lebih menawan dan akan membuat siapapun terpesona. Apalagi ditemani dengan debur ombak juga sepoi angin laut.
5. Menikmati Wisata Kuliner
Warung warung di pantai cantik ini sudah sangat banyak, sehingga Anda bisa sekalian mencicipi hidangannya saat di sini. Hasil tangkapan dari memancing juga bisa langsung Anda nikmati di pinggir pantai. Anda bisa memilih aneka bumbu khas Jawa yang membuat lidah Anda bergoyang. Menjajal kulineran di pantai ini tentu akan menambah pengalaman.
Fasilitas Penunjang di Pantai Wediombo

Sekalipun pantai ini masih terjaga keindahannya, tetapi fasilitas yang disuguhkan sudah memadai juga lengkap. Anda akan menemukan area parkir yang cukup luas untuk menampung semua kendaraan pengunjung. Kemudian, Anda juga bisa menemukan toilet juga kamar mandi umum yang dalam keadaan bersih dan layak pakai.
Bukan hanya itu, Anda juga bisa menemukan mushola sebagai tempat ibadah. Tidak ketinggalan, untuk Anda yang ingin sekalian kulineran juga bisa memanjakan perut. Ada banyak tempat makan dan menawarkan berbagai menu yang bisa dijadikan pilihan. Mulai dari angkringan dengan menu seperti nasi kucing dan gudeg.
Atau rumah makan yang menyediakan berbagai menu dengan bahan seafood. Seafoodnya tentu saja masih segar, sehingga rasanya lebih nikmat. Harga yang ditawarkan untuk menu menu yang disajikan juga sesuai dengan rasa yang dihadirkan. Bukan hanya itu, Anda yang ingin melakukan beragam kegiatan juga bisa menyewa peralatannya di area Pantai Wediombo ini.
Bagi Anda yang ingin bermalam di area pantai, Anda bisa menginap dengan cara mendirikan tenda. Tetapi jika ingin menginap lebih nyaman, di sekitar pantai ini juga ada banyak penginapan. Sehingga pengunjung yang dari luar kota atau yang ingin berlama lama akan sangat mudah. Beberapa penginapan yang ada memang dikelola oleh masyarakat dan memiliki harga yang ramah kantong.
Per malamnya, Anda perlu merogoh kocek mulai Rp 200 ribu sampai Rp 400 ribuan. Sekalipun harga yang ditawarkan terjangkau, bukan berarti fasilitasnya tidak lengkap. Dengan harga tersebut, Anda sudah akan dimanjakan dengan tempat bermalam yang nyaman. Fasilitasnya juga memadai dan nyaman untuk ditinggali.
Menghabiskan liburan di pantai tentu akan memberikan pengalaman yang berbeda. Apalagi jika Anda menghabiskan waktu bersama teman-teman atau keluarga. Pastikan untuk tetap menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Mengingat keindahan dari Pantai Wediombo di Gunung Kidul ini sangat sayang jika tidak dijaga bersama sama.