Pantai Tanjung Benoa Bali merupakan pilihan wisata bahari yang tepat bagi pecinta olahraga air. Pantai pasir putih yang memesona dan ombak yang tenang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Tanjung Benoa, Kec. Kuta Selatan, Kab. Badung, Bali. |
Pantai Tanjung Benoa dikenal memiliki wahana wisata yang sangat beragam. Terdapat wahana olahraga air yang sangat bervariasi. Inilah yang menjadi daya tarik bagi wisatawan yang berkunjung di tempat ini. Anda dapat menikmati beragam fasilitas wisata yang telah disediakan pihak pengelola.
Tempat ini juga merupakan salah satu tempat wisata yang terkenal di wilayah Badung Bali. Selain wahana permainannya yang terkenal di kalangan wisatawan, pesona alamnya juga tak kalah menarik. Pantai ini termasuk pantai dengan pasir putih. Sehingga sangat menarik untuk dikunjungi.
Tiket Watersports BSK Tanjung Benoa
Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Pantai Tanjung Benoa, jika ingin menikmati wahana yang ada di lokasi wisata, maka harus menyiapkan sejumlah biaya. Di samping itu, jika Anda berasal dari luar daerah dan ingin menginap, Anda tak perlu khawatir, karena terdapat berbagai penginapan yang telah tersedia.
Daftar Konten
Daya Tarik yang Dimiliki Pantai Tanjung Benoa
1. Air yang Tenang dan Bersahabat
Anda dapat berlibur bersama keluarga maupun sahabat ke tempat wisata ini. Atmosfer wisatanya sangat terasa, sehingga dapat membuat rileks. Apalagi air di pantai ini masih bersahabat dan tenang, sehingga wisatawan dapat asyik bermain di sekitar pantai.
2. Hamparan Pasir Putih Bersih
Pesona pemandangan di sekitar Pantai Tanjung Benoa tampak begitu indah dan menarik. Suasananya pun masih terasa segar dan alami. Keindahan pantai ini semakin lengkap dengan adanya pasir putih yang terhampar. Kebersihannya pun juga masih terjaga.
3. Wisata di Sekitar Pantai
Ketika Anda berwisata di pantai ini, Anda tidak boleh melewatkan kegiatan wisata di sekitar pantai. Ada tiga jenis objek wisata yang dapat Anda kunjungi. Obyek wisata yang pertama yaitu hutan mangrove yang ada di sisi barat dari pantai.
Wisata yang kedua yaitu Kuil Caow Eing Bio. Kuil tersebut merupakan tempat wisata religi bagi pemeluk agama Budha di Bali. Desain dan arsitektur dari kuil tersebut begitu unik dan tampak artistik. Wisata ketiga yaitu Pura Dale Ning Lan Taman Beji. Pura tersebut merupakan tempat suci yang indah.
4. Surga Wahana Bermain Air
Berbagai permainan air dapat Anda rasakan di Pantai Tanjung Benoa. Pihak pengelola wisata telah menyediakan beragam fasilitas bermain, sehingga Anda dapat mencoba berbagai wahana yang ada menggunakan fasilitas tersebut.
5. Pusat Wisata Bahari di Bali
Pantai ini merupakan pilihan yang tepat jika Anda ingin melakukan wisata bahari di Bali. Hal ini disebabkan karena panorama pantai ini begitu indah dan cukup aman untuk melakukan beragam aktivitas wisata.
6. Akses Wisata Menuju Pulau Penyu
Lokasi pantai ini memiliki akses langsung menuju Pulau Penyu, sehingga Anda juga dapat sekaligus berkunjung ke pulau tersebut. di Pulau Penyu Anda dapat melihat penangkaran satwa yang sudah langka dan dilindungi oleh pihak pemerintah, misalnya penyu hijau dan ular piton.
Di pulau ini anak-anak juga dapat sekaligus belajar. Mereka dapat memperoleh edukasi terkait satwa langka tersebut. Ketika Anda ingin mengunjungi pulau ini, Anda bisa menggunakan fasilitas wisata berupa glass bottom boat.
Alamat & Rute Menuju Lokasi Pantai
Pantai pasir putih ini termasuk dalam daerah Bali selatan, tepatnya ada di Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Untuk sampai di tempat wisata, Anda membutuhkan waktu sekitar 30 menit jika ditempuh dari Bandara Ngurah Rai. Akan tetapi, jika Anda melalui Kuta Bali akan memakan waktu perjalanan hingga 40 menit dengan jarak tempuh 16 kilometer. Sedangkan dari arah Denpasar, maka akan memakan waktu perjalanan 45 menit.
Untuk mempermudah perjalanan Anda sampai di lokasi wisata, Anda dapat menggunakan jasa rental kendaraan, baik mobil maupun motor. Tarifnya yang dipatok cukup bervariasi, dengan biaya sewa minimal sekitar Rp 70.000. Namun, ketika Anda sebelumnya telah memesan paket wisata, maka untuk transportasinya juga sudah termasuk dalam biaya yang Anda bayar, jadi aka nada antar jemput ke lokasi.
Harga Tiket Masuk Pantai Tanjung Benoa
Wisatawan yang berkunjung ke tempat ini tidak akan dikenai biaya tiket masuk. Anda hanya perlu membayar biaya parkir dan tarif setiap wahana yang Anda gunakan. Ketika Anda menggunakan kendaraan roda empat, maka biaya parkirnya sejumlah Rp 5.000, sedangkan kendaraan roda dua akan dikenai biaya sejumlah Rp 2.000.
Ketika pengunjung ingin menggunakan beberapa fasilitas wisata yang disediakan, maka akan dikenakan tarif tertentu pada setiap wahana. Jika menyewa banana boat akan dikenai biaya sewa Rp 70.000 untuk satu orang. Tarif flying fish, jet ski, dan snorkeling sejumlah Rp 150.000 setiap orang. Untuk single parasailing dan rolling donut akan dikenai tarif Rp 80.000.
Fasilitas wake boarding dipatok dengan biaya Rp 250.000 untuk satu orang. Scuba diving dikenai biaya sewa Rp 300.000 untuk satu orang. Fasilitas glass bottom boat, seawalker, dan tandem parasailing dikenai tarif sejumlah Rp 350.000 setiap orang. Untuk tarif flyboard yaitu Rp 550.000 setiap orang dan tour ke Pulau Penyu dan Hutan Mangrove dikenai biaya sewa sejumlah Rp 600.000 setiap orang.
Akan tetapi, Anda hanya akan mendapatkan tarif tersebut hanya jika Anda melakukan pemesanan terlebih dahulu. Ketika Anda tidak melakukan pemesanan, maka biaya sewa yang harus Anda bayarkan untuk setiap wahana akan lebih banyak.
Tiket Watersports BSK Tanjung Benoa
Aktivitas Menarik di Pantai Tanjung Benoa
1. Scuba Diving
Melakukan kegiatan ini, Anda dapat menikmati panorama dasar laut. Scuba diving sendiri merupakan kegiatan penyelaman dengan waktu cukup lama. Anda tetap bisa aman walaupun berlama-lama di dalam laut, sebab Anda bisa memakai alat pernafasan bebas.
2. Wahana Banana Boat
Banana boat termasuk salah satu wahana bermain air menggunakan perahu karet dengan bentuk pisang. Pada umumnya, perahu karet ini dapat melaju dengan tarikan perahu lain yang menggunakan mesin.
3. Wahana Parasailing
Anda bisa merasakan sensasi wisata cantik yang berbeda dengan menggunakan fasilitas ini. Anda dapat terbang memakai payung parasut yang ditarik menggunakan speedboat. Hanya dalam waktu 4 menit, Anda sudah dapat berkeliling di Pantai Tanjung Benoa.
4. Wahana Rolling Donut
Wahana olahraga air ini hampir mirip dengan banana boat, karena sama-sama menggunakan perahu karet. Perbedaannya terletak di bentuk perahu yang digunakan. Sesuai dengan namanya rolling donut memiliki bentuk seperti kue donat. Supaya dapat berjalan, perahu ini ditarik menggunakan speedboat.
5. Wahana Seawalker
Anda dapat merasakan sensasi berjalan di bawah laut. Anda tak perlu khawatir, karena Anda menggunakan perlengkapan kostum yang sangat aman dan memakai helm kedap air. Sehingga air laut tidak akan masuk dan mengganggu pernafasan Anda.
6. Wahana Flying Fish
Jenis olahraga air ini memakai 3 banana boat yang disatukan dan ditambah dengan rubber boat yang melintang pada bagian depan. Pada bagian kiri dan kanannya juga terdapat sayap. Wahana ini sangat cocok untuk dinikmati bersama-sama.
7. Wahana Snorkeling
Banyak wisatawan yang menyukai aktivitas ini ketika berwisata di pantai. Sebab, pengunjung bisa menjelajahi wilayah laut yang dangkal dengan menyelam ke dasar laut. Penyelaman akan dilengkapi dengan peralatan snorkeling serta selam.
Penginapan Murah di Sekitar Pantai Tanjung Benoa
1. Tjendana Nusa Dua
Lokasi penginapan ini dapat ditempuh dalam waktu 15 menit dari Bandara Ngurah Rai. Biaya menginap satu malam mencapai Rp 1.100.000. Hotel ini menyediakan 1 hingga 3 tempat tidur dalam satu kamar.
2. Novotel Bali Benoa
Letak dari penginapan ini ada di dekat Tanjung Benoa. Fasilitas yang disediakan cukup lengkap dan mewah. Biaya sewa kamar mencapai Rp 1.400.000 untuk satu malam.
3. The Benoa Beach Front Villas and Spa
Penginapan ini berjarak kurang lebih 25 kilometer dari pusat kota dan termasuk dalam jenis hotel bintang 3. Lokasinya cukup strategis dan dirawat dengan baik. Untuk tarif menginap satu malamnya yaitu Rp 595.000.
Fasilitas yang Tersedia di Pantai Tanjung Benoa
1. Restoran
Terdapat berbagai macam restoran dengan menu yang juga sangat bervariasi. Anda dapat menikmati sajian menu tersebut ketika Anda berwisata di Pantai Tanjung Benoa. Terutama ketika Anda sedang merasa lapar, maka kelezatan dari setiap menu akan lebih terasa.
2. Tempat Penukaran Mata Uang
Fasilitas ini sangat berguna khususnya bagi pelancong dari luar negeri. Mata uang setiap negara berbeda, sehingga perlu adanya kurs, namun tidak semua orang memahami kurs tersebut. Sehingga mereka yang menukar mata uang bisa lebih mudah untuk bertransaksi di sini.
3. Transportasi
Fasilitas ini hanya dapat dinikmati oleh wisatawan yang sudah memesan terlebih dahulu. Transportasi ini khususnya digunakan untuk antar jemput wisatawan yang akan berkunjung ke lokasi wisata Tanjung Benoa.
Itulah deretan pesona keindahan dari Pantai Tanjung Benoa. Anda bisa mencoba beragam wahana olahraga air yang Anda dengan kelengkapan yang menyertainya. Sehingga Anda benar-benar dapat merasakan sensasi berlibur yang sebenarnya.